SANTO ANDREAS FOURNET, IMAM
Tidak banyak yang dapat diketahui mengenai orang kudus. Andreas lahir pada sekitar tahun 1752. Sebagai seorang pemuda, awalnya Andreas bosan akan hal-hal keagamaan. Akan tetapi akhirnya ia ditobatkan oleh pamannya, seorang pastor desa. Di bawah asuhan pamannya Andreas kemudian ditahbiskan menjadi imam. Sewaktu Revolusi Perancis berkecamuk, Andreas dikejar-kejar karena giat meneguhkan iman umat.
Sekali peristiwa Andreas menipu polisi dengan masuk peti mati yang sedang diusung ke tempat pemakaman. Dengan penuh semangat Andreas membantu Santa Elisabeth Bichier mendirikan dan membangun Kongregasi Puteri-puteri Salib. Andreas meninggal dunia pada tahun 1834.
sumber:Iman Katolik
Baca juga orang kudus hari ini:
No comments:
Post a Comment