SANTO BEDA, PENGAKU IMAN & PUJANGGA GEREJA
Beda lahir pada sekitar tahun 672 � 673 di Wearmouth, Inggris. Sejak berusia 7 tahun Beda sudah dikirim untuk belajar di Biara St. Petrus dan Paulus di Wearmouth-Jarrow. Di sana ia belajar dari abbas St. Benediktus Biscop dan penerusnya, Ceolfrid.
Pada usia 19 tahun Beda menjadi seorang diakon. Ia menerima tahbisan imam pada usia 30 tahun. Yang menahbiskannya adalah Yohanes dari Beverley. Beberapa karya besar yang dibuatnya di antaranya adalah komentar-komentar terhadap Kitab Suci, dan Historia Ecclesiastica, Historia Ecclesiastica, yang menggambarkan sejarah Inggris dan Gereja di Inggris pada masa itu. tulisannya banyak dibaca di gereja-gereja di Inggris.
Selain menulis, Beda juga mengajar. Kebijaksanaannya membuatnya disebut sebagai Venerabilis, karena pada saat itu ia masih hidup. Beda diyakini sering melakukan kunjungan kepada teman-temannya, dan diketahui juga Beda pernah berkunjung ke Lindisfarme dan York.
Beda Venerabillis meninggal dunia pada 25 Mei 735 di Jarrow, Northrumbia, Inggris. Pada 13 November 1899 ia dikanonisasi dan dinyatakan sebagai Pujangga Gereja oleh Paus Leo XIII.
sumber: Santo Santa Gereja
Baca juga orang kudus hari ini:
No comments:
Post a Comment